Bootcamp Semesta WMK UNS 2023 : Mendorong Mahasiswa Pahami Dunia Bisnis Lanjutan

Semesta WMK UNS 2023 menggelar salah satu rangkaian acara dari tahapan Post Immersion, yaitu kegiatan bootcamp. Kegiatan ini dilaksanakan hari Senin, 13 November 2023 bertempatkan di The Sunan Hotel Solo, sejak pukul 08.00 hingga 15.30 WIB. 

Pada bootcamp kali ini, Semesta WMK UNS 2023 menghadirkan empat orang narasumber, yaitu Cahyadi Joko Sukmono selaku Direktur PT Narasi Desa Nusantara, Fitriyan Rozi selaku Founder Go Orbit Business Training dan Inkubator, Amri Yahya selaku Konsultan Sales Fastwork, dan Rayyan Fida Asqav selaku CEO Linkup Marketing Consultant

Sekitar 250 peserta dari berbagai macam kampus maupun daerah hadir dan aktif mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir. Kegiatan bootcamp kali ini diawali dengan pembukaan dari MC dilanjut sambutan Ketua Program Semesta WMK UNS 2023, Khresna Bayu Sangka, SE, MM, Ph.D., CMILT. “Terima kasih kepada teman-teman Semesta WMK yang telah mengikuti berbagai rangkaian acara pada Semesta WMK UNS 2023, mulai dari Pra-Immersion, Immersion, hingga Post Immersion. Tetap semangat teman-teman untuk rangkaian acara yang lain hingga akhir nanti,” ujar Bayu.

Masuk pada sesi penyampaian materi pertama oleh Cahyadi Joko Sukmono dengan tajuk “Coremarketing”. Cahyadi menjelaskan tentang evolusi evolusi marketing, mulai dari perbedaan marketing 1.0 hingga marketing 4.0. Selain itu, beliau juga menjelaskan basis marketing, konsep pemasaran, segmenting, hingga blended marketing.

Materi kedua disampaikan Amri Yahya dengan tajuk “Selling Management”. Pada materi ini, peserta dijelaskan berbagai tips dan taktik dalam berbisnis seperti perbedaan sales dan marketing, fungsi sellingmarketing ke sales, selling process, tips memulai hubungan dengan leads, hingga tips menangani komplain. Setelah penyampaian materi, Amri Yahya mengajak para peserta untuk praktik secara langsung dengan mengerjakan tugas yang telah diberikannya. 

Dilanjutkan penyampaian materi ketiga oleh Rayyan Fida Asqav dengan tajuk “Digital Marketing Branding & Packaging”. Pada materi kali ini, Rayyan menjelaskan terkait pentingnya The 3% Rule, perbedaan inbound and outbound marketing, hingga marketing funnel. Ia juga memperkenalkan website Ubersuggest dan Placeit.net untuk mendukung digital marketing suatu bisnis.

Setelah tiga narasumber menyampaikan materinya masing-masing, sesi selanjutnya adalah break ishoma. Sesi powerful pitching dimulai setelah break ishoma selesai. Materi powerful pitching disampaikan Fitriyan Rozi dengan tiga topik, yaitu pitch deck, investor hack, dan pitching day. Pada topik pitch deck, Rozi menjelaskan AIM Framework yang meliputi audience, intention, methods, dan solution. Dilanjut topik investor hack, Rozi menyisipkan kutipan “Anda tidak akan pernah tahu 3 menit uang paling impressive dari bisnis anda”, yang berarti dalam 3 menit seorang pebisnis harus dapat memanfaatkan waktu tersebut untuk menggaet investor dengan menjelaskan produk yang ditawarkannya sesuai dengan AIM Framework. Lalu untuk topik terakhir yaitu pitching day, Rozi menyampaikan materi tentang tiga faktor komunikasi dalam pitching

Setelah pemaparan materi, Rozi mengajak peserta untuk praktik pitching secara langsung di depannya, terpilih dua tim yang maju ke depan untuk mempresentasikan produknya sesuai kaidah AIM Framework. Rozi juga menyampaikan bahwa nantinya Ia akan meluangkan waktu untuk memberikan mentoring kepada dua tim terbaik yang telah mengirimkan video pitching kepada nya. Saat waktu sudah menunjukkan pukul 15.25 WIB, MC melakukan penutupan dilanjut dengan dokumentasi bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *